Alternatif HEMAT Menggunakan GPRS

Indosat M2Jangan buang dulu StarOne anda !!!

Walaupun masa promo koneksi GPRS dari StarOne sudah habis, tapi ada alternatif lain yang diberikan oleh Indosat agar tetap nyaman sewaktu berselancar di Internet. Indosatnet Mobile merupakan suatu alternatif pengaksesan internet secara dial up melalui jaringan mobile Star One-Indosat. Indosatnet Mobile ini dapat digunakan pada kartu Postpaid ataupun Prepaid Star One.

Star One merupakan layanan telepon tetap nirkabel (fixed wireless) yang menggunakan teknologi CDMA yang dioperasikan oleh PT Indosat Tbk. Berdasarkan cara pembayarannya, terdapat 2 jenis kartu Star One :

  • Postpaid Untuk mendapatkannya Anda harus melakukan pendaftaran terlebih dahulu di Galeri Indosat. Periode pembayaran dilakukan pada akhir pemakaian .
  • Prepaid Pulsa untuk kartu jenis ini dibeli dimuka dan dapat dilakukan pengisian ulang pulsa. Account internet Pascabayar dan Prabayar IM2 merupakan salah satu kemudahan yang ditawarkan oleh IM2 kepada para pengguna internet untuk dapat mengakses internet.

Indosatnet Mobile merupakan tambahan fitur yang diberikan oleh IM2 kepada pelanggannya untuk dapat mengakses internet melalui jaringan Star One, dan memperkaya media akses sebelumnya.

Account Internet Prabayar Untuk memiliki voucher ini, Anda tidak harus melakukan pendaftaran terlebih dahulu, karena pembelian dilakukan di awal penggunaan. Baik account internet Pascabayar maupun account internet Prabayar, tidak memiliki perbedaan kemampuan dalam mengakses internet. Account internet Prabayar ini didapatkan dengan cara pembelian voucher, baik yang berbentuk kartu maupun non kartu yang didapatkan dengan mengirimkan SMS ke nomor 6789. Contoh : ketik im2pre 10000 kirim ke 6789

Lamanya waktu koneksi ditentukan berdasarkan nilai pulsa pada voucher prepaid, dengan demikian jika nilai pulsa habis maka koneksi internet akan terputus. Informasi lebih lanjut silakan kunjungi www.indosatm2.com/index.php/services/indosatnet/internetprepaid

Keunggulan Indosatnet Mobile

  • Dapat menggunakan internet secara mobile, tanpa terbatas ruang gerak.
  • Tidak memerlukan waktu aktivasi baik dari sisi Star One maupun IM2. Selama Anda memiliki account internet IM2 dan memiliki perangkat PC dengan modem CDMA, Anda telah bisa menggunakan layanan ini. Waktu aktivasi hanya ada pada saat melakukan registrasi account internet Pascabayar IM2 dan registrasi kartu Star One Postpaid.
  • Kecepatan akses relatif lebih cepat daripada dial up biasa, bisa mencapai 153 Kbps. Pentarifan berdasarkan lama waktu terhubung ke internet (Time Based Charging), berbeda dengan jasa internet melalui GSM atau CDMA biasa yang dihitung berdasarkan volume content yang diakses (Volume Based Charging). Hal ini akan mempermudah Anda dalam memperkirakan besarnya biaya yang harus dikeluarkan.
  • Penggunaan internet tidak akan mengurangi pulsa Star One, karena biaya pemakaian internet akan dibebankan langsung pada account internet IM2. Jika Anda menggunakan account internet Prabayar, maka saldo voucher Anda akan berkurang, sedangkan jika Anda menggunakan account internet Pascabayar, maka akan ditambahkan pada tagihan bulanan Anda.
  • Cara penggunaan mudah, karena hanya memerlukan satu kali login ke jaringan internet IM2 (Single Stage Login).
  • Account internet IM2 Anda selain bisa digunakan untuk mengakses Indosatnet Mobile, bisa juga digunakan untuk mengakses internet pada media akses IM2 yang lain, yaitu IM2 Dial Up, Hotspot, dan roaming internasional.

 Tarif IM2

Klik Disini untuk melihat lebih detail tentang IM2 Mobile. Klik Disini untuk melihat cara setting IM2 Mobile pada PC.

No comments: